Bisnis restoran memang cukup menjanjikan. Disamping pangsa pasarnya luas, laba yang diperoleh bisa mencapai 100% dari modal yang dikeluarkan. Tapi itu jika kondisi restoran ramai, banyak pelanggan dan seluruh makanan terjual habis dalam sehari. Jika sebaliknya, maka yang terjadi akan berbalik 180 derajat, karena makanan yang sudah dimasak dan tidak terjual, terpaksa harus dibuang karena tidak layak untuk disajikan apalagi dijual. Disinilah kiat berbisnis restoran sangan dibutuhkan.
Sama halnya dengan kiat bisnis yang lain, sebelum membuka restoran harus ditanamkan niat yang kuat, tidak setengah hati, siap menanggung segala risiko dan melakukan persiapan yang matang. Membuka restoran tidak cukup hanya bermodal hobi kuliner, ketrampilan masak atau kepandaian dalam promosi bisnis restoran. Karena jika hanya ketiga hal tersebut yang dijadikan modal, maka jangan berharap akan bertahan lama dalam menekuni bisnis yang satu ini, sebab keuntungan yang dijanjikan sebesar risiko yang harus ditanggung.
Agar bisnis kuliner Anda dapat berjalan sesuai dengan yang diharapkan, maka perhatikan dan terapkan 4 kiat berbisnis restoran berikut ini.