Kabupaten Bogor yang memiliki luas sekitar 118,50 km2, dengan jumlah penduduk lebih dari 1.081.009 jiwa memiliki potensi yang besar di berbagai sektor. Karena meski merupakan salah satu kota satelit yang menjadi penyangga Jakarta, namun kondisi alam dan sosial masyarakatnya memiliki banyak perbedaan dibanding kota-kota lainnya yang juga menjadi kota satelitnya Jakarta. Hal itulah yang menjadikan peluang usaha Bogor juga sedikit berbeda dengan kota-kota tersebut.
Diantara sekian banyak sektor yang menjadi sumber pemasukan, baik PAD (Pendapatan Asli Daerah) maupun masyarakat, terdapat 4 sektor strategis yang memberi kontribusi paling besar dalam mendongkrak perekonomian masyarakat Bogor. Keempat sektor strategis itulah yang bisa digali dan dijadikan sumber inspirasi dalam mencari peluang usaha Bogor. Berikut keempat sektor tersebut.